Prodi PGMI IAIM Sinjai Gelar Rapat, Persiapan Reakreditasi


SINJAI, iaimsinjai.ac.id–Peningkatan kerja untuk menghasilkan berbagai inovasi dan pengabdian yang dapat dirasakan manfaatnya oleh mahasiswa dan masyarakat terus diupayakan Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIM Sinjai.

Hal itu ditandai, dengan dilakukannya rapat Prodi PGMI menindak lanjuti rapat Institut yang dilakukan pimpinan IAIM Sinjai beberapa waktu lalu persiapan Reakreditasi Program Studi. 

Bertempat di ruang Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAI Muhammadiyah Sinjai, rapat ini dipimpin langsung Hasmiati, selaku Ketua Prodi PGMI IAIM Sinjai. Rabu, (09/12/2020).

“Rapat ini dihadiri dosen tetap PGMI, membahas persiapan reakreditasi Prodi, tentu kita berharap kepada dosen untuk antusias memasukan tulisan dalam bentuk jurnal penelitian dan memperbanyak pelaksanaan pengabdian masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut, dirinya mengatakan disamping menjalankan program kerja, juga terus melakukan monitoring dan evaluasi sebagai perbaikan program kerja yang telah dilakukan maupun program yang sedang dilakukan.

“Kita ingin tentunya Prodi PGMI bisa meraih hasil yang memuaskan dalam reakreditasi nantinya, olehnya itu mulai dari sekarang kita sudah mulai bergerak untuk melengkapi segala kekurangan untuk kebutuhan reakreditasi,” tutupnya.

Humas IAIMS

Leave a Reply