Rektor IAIM Sinjai Teken MoU dengan Dua Universitas di Jawa

SINJAI, iaimsinjai.ac.id—Rektor Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai, Dr. Firdaus, M.Ag., kembali menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan sejumlah lembaga dan Perguruan Tinggi di Indonesia. Kamis, (17/06/2021).

Hari ini (17/06) bertempat di ruang senat gedung Rektorat lantai II IAIM Sinjai, ditemani Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) dan Kerjasama IAIM, Dr. Syukri Bur, M.Pd., Rektor IAIM Sinjai jajaki kerjasama dengan Universitas Pancasakti Tegal, Jateng dan Universitas Sains Al Qur’an, Wonosobo, Jateng.

Selain dua Perguruan Tinggi yang dimaksud, dalam kesempatan ini Rektor IAIM Sinjai, juga menjajaki kerjasama dengan Penerbit Erlangga Makassar, yang secara langsung ditindaklanjuti dengan Memorandum of Agreement (MoA) oleh Kepala Perpustakan IAIM Sinjai, Asriani Abbas, S.Ip. beberapa waktu lalu di Kota Makassar.

Menurut Kepala KUI IAIM Sinjai, Dr. Muh Syukri Bur, M.Pd., kerjasama ini merupakan bentuk komitmen Perguruan Tinggi (PT) yang masuk dalam Perkumpulan Ahli Dosen Republik Indonesia (ADRI), sehingga IAIM Sinjai sepakati kerjasama dengan Universitas Pancasakti Tegal dan Universitas Sains Al Quran.

“Kerjasama ini tentu untuk menguntungkan kedua belah pihak, dan poinnya adalah untuk penyebarluasan networking, karena kedua PT ini sudah memiliki reputasi yang cukup baik, sehingga kerjasama ini diharap mampu menambah jaringan kerjasama IAIM Sinjai dengan lembaga lain dalam peningkatan akreditasi kampus,” katanya.

Hal senada juga disampaikan Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus, M.Ag., dirinya mengatakan kerjasama IAIM Sinjai dengan Penerbit Erlangga guna membantu Perpustakaan IAIM Sinjai dalam rangka peningkatan layanan perpustakaan.

“Jalinan kerjasama ini diteruskan dengan MoA, pada bidang Perpustakaan, Penerbitan dan Publikasi, termasuk dalam penerbitan buku-buku dosen, mahasiswa yang ingin dipublikasikan dan di ambil alih oleh penerbit erlangga,” harapnya.

Humas IAIMS

Leave a Reply