Ratusan Mahasiswa Baru UIAD Sinjai Ikuti Kuliah Umum AIK PTMA 2024

SINJAI, uiad.ac.id—Pimpinan Pusat Muhammadiyah melalui surat resmi yang ditujukan kepada Rektor/Ketua/Direktur PTMA menginstruksikan semua mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 mengikuti kuliah umum yang diadakan serentak melalui zoom dan live streaming “Muhammadiyah Channel” pada Selasa, 08 Oktober 20204.

Sehingga ratusan mahasiswa baru Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai Tahun Akademik 2024/2025 mengikuti Kuliah Umum Al-Islam dan Kemuhammadiyahan tersebut secara online dan offline yang dipusatkan di Masjid Darul Ilmi UIAD. Selasa, (08/10/2024) pagi.

Kegiatan ini berlangsung sesuai dengan penyesuaian waktu sesuai pembagian waktu Indonesia Barat, Tengah dan Timur. “Betul kita mendapat instruksi dari PP Muhammadiyah untuk memgikuti kuliah umum ini, dan hal ini akan menjadi momen terbaik mahasiswa baru untuk mengenal lebih jauh Muhammadiyah dan pergerakannya”, ujar Dr. Muhlis, Wakil Rektor III UIAD yang dikonfirmasi melalui Bagian Kemahasiswaan, Alumni dan AIK UIAD.

Kegiatan ini begitu penting sebagai pemahaman Ke-Muhammadiyah dan gerakan pembaharuan yang selalu di gaungkan persyarikatan Muhammmadiyah perlu dipahami oleh seluruh mahasiswa khususnya mahasiswa baru agar spirit ke-Muhammadiyah selalu tertanam dalam sanubari mahasiswa.

“Akan sangat bermakna pemahaman yang akan disampaikan oleh PImpinan Pusat, utamanya terhapat pergerakan persyarikatan dan sikap yang harus dimiliki oleh mahasiswa baru agar dalam proses studi di UIAD dapat terus memaksimalkan diri, menyesuakan dan mencontoh para pimpinan dan pendiri Muhammadiyah utamanya spirit perjuangan”, terangnya.

Leave a Reply